Kamis, 10 Maret 2011

Ekspedisi Gunung Rajabasa

Gn. Rajabasa di lihat dari Way Belerang

Sabtu sore ke gunung,malam minggu dihutan,minggu siang udah di puncak hahahaha.. bait lagu ini yang selalu dinyanyikan oleh saya, apalagi jika mendaki gunung yang satu ini, yaitu Gn. Rajabasa.Gunung Rajabasa adalah gunung yang paling sering saya daki, tidak pernah bosan saya pergi kegunung ini.Gunung Rajabasa terletak dikota Kalianda,kabupaten Lampung Selatan dengan ketinggian 1281 mdpl.
Gunung Rajabasa termasuk gunung berapi kerucut. Di puncak nya terdapat sebuah kawah yang oleh penduduk sekitar disebut danau.Entah ada atau tidak ada air didanau tersebut tapi memang begitulah penduduk sekitar menamai kawah gunung tersebut. Puncak Rajabasa disebut  puncak kapa rajabasa.
Jika ingin mendaki kesana saya sarankan melapor terlebih dahulu di pos Kapa Gn.Rjabasa (keluarga pecinta  alam Gn. Rajabasa) tidak perlu membayar, cukup daftar nama, alamat, dan no. hp yang bisa dihubungi.
Menurut saya trek yang paling mudah adalah jalur masuk melalui desa Way Belerang. Dari situ kita bisa istirahat /bermalam dahulu di shelter 1, disini terdapat sumber air yang cukup banyak.Setelah itu perjalanan bisa dilanjutkan sampai ke puncak rajabasa bawalah perbekalan air yang cukup karena dari shelter 1 sampai dipuncak tidak terdapat sumber air.
Dari puncak rajabasa kita bisa melanjutkan perjalanan ke kawah/danau,dan juga ke batu cukup. Daerah kawah/danau terdapat banyak alang-alang tinggi, daratan nya berupa rawa, jika tak ada hujan maka kawah/danau itu kering dan tak ada air nya. Di antara ilalang dan pepohonan di kawah tersebut terdapat sebuah batu besar yang biasa disebut batu cukup.Terakhir jika ingin mendaki Gn. Rajabasa selalu bertanya lah arah jalan kepada setiap penduduk yang ditemui di perjalanan, karena gunung satu ini terkenal sering menyasarkan/menyesatkan pendaki yang baru pertama kali kesana
pemandangan dari puncak Gn. Rajabasa



2 komentar:

sudirman magicshop mengatakan...

Wah asyik tuh kaya nya kalau bisa berkunjung ke Gn rajabasah,

sudirman magicshop mengatakan...

Sayang nya saya belum pernah kesana... Padahal cuma dket,

www.sudirman-alap2.pun.bz